Hobiis Suka Ikan Hias Parrotfish, Inilah Alasannya!

Ikan hias Parrotfish diminati oleh hobiis dengan berbagai alasan. Diantaranya adalah keelokan warnanya.
Sebagai hobiis, ikan hias yang cantik, memiliki paduan warna yang cantik tentu saja menjadi hal yang sangat diinginkan. Keinginan untuk memilikinya juga bisa diwujudkan karena saat ini banyak penjual yang mempermudah Anda mewujudkan keinginan.
Pada kesempatan kali ini, Anda akan menemukan gambaran mengenai parrotfish. Salah satu ikan hias yang asal muasalnya dari lautan yang memang menyimpan banyak keindahan biota lautnya baik ikan maupun terumbu karangnya. Untuk lebih jelasnya, temukan diulasan berikut ini.
Ikan Hias Parrotfish

Deskripsi Parrotfish
Ikan ini biasa juga disebut dengan rainbow parrotfish. Kenapa? Hal ini dikarenakan dari tampilannya yang mirip dengan penamaannya. Ya, nama ikan ini terbentuk dari dua kata yakni rainbow yang bermakna pelangi, sementara parrot adalah kakaktua.
Ikan hias Parrotfish ini memang terlihat begitu berwarna pada sisiknya, khususnya bila sudah dewasa. Tapi pada saat masih muda atau setelah keluar dari telurnya, ikan ini dianggap memiliki warna yang biasa.

Warna tersebut adalah merah atau abu-abu. Setelah menginjak dewasa, ikan ini berubah warna menjadi lebih hijau, merah dan sangat cerah. Oleh karena perubahan yang dialami ikan ini menjadi berwarna, maka ikan ini disebut dengan rainbow parrotfish.
Sementara untuk penamaan parrot ditujukan pada bentuknya yang menyerupai kakaktua. Namun, bukan keseluruhan, hanya terlihat pada moncongnya yang memang menyerupai paruh burung kakaktua.
Ikan Hias Parrotfish
Alasan-Alasan Mengapa Hobiis Tertarik Memilihara Parrotfish
Ikan hias Parrotfish selalu ada di hati hobiis. Keindahan dari warna yang ditampilkan menjadi daya tarik tersendiri. Oleh karena itu, apabila Anda sedang mencari ikan hias, parrotfish bisa menjadi pilihan yang tepat.

Bagi hobiis, ada 2 alasan yang mendasari mengapa ikan hias ini dipilih. Pertama adalah berasal dari harmonisasi warnanya yang berwarna-warni. Sementara yang kedua adalah mudah dalam perawatan.

Ikan hias yang tampil cantik serta mudah dipelihara tentu menjadi incaran penggila ikan hias. Andapun bisa memeliharanya di aquarium, dan menikmati indahnya kemilau warna yang ditampilkan.

Hal yang perlu diperhatikan dalam memelihara ikan ini adalah kondisi airnya. Kadar air yang pas untuk ikan ini sekitar 8.3. Dengan kadar seperti ini, ikan bisa hidup selama 3 bulanan. Dengan kata lain, penggantian air bisa dilakukan pada masa-masa tersebut.

Sementara untuk makanannya, ikan ini tidaklah merepotkan seperti ikan lain yang harus diberi makan dengan makanan hidup. Untuk parrotfish, cukup memberikan rebon, ikan cere atau sejenis olahan lain.
Meskipun mudah, namun jangan selalu menggantungkan pada makanan olahan terus karena bisa membuat isi aquarium keruh dan tidak sehat. Disamping itu, makanan olahan tentu saja tidak membuat ikan lebih lincah karena untuk mendapatkannya tidaklah harus dengan perjuangan.

Itulah informasi mengenai Ikan hias Parrotfish yang bisa dijadikan sebagai alternatif ikan hias di rumah.
Jangan lupa lihat pula artikel ikan hias lainnya >> Disini !!

Comments