Bumblebee Goby merupakan pilihan yang tepat bagi penggemar ikan hias air payau yang tidak mau akuariumnya memakan tempat. Ukurannya yang kecil dan unik menjadi daya tari tersendiri. Bila dirawat secara berpasangan dalam sebuah wadahpun, ikan ini tetap mampu bertahan hidup.
Bayangkan, wadah atau akuarium mini dengan volume air 12.5 liter atau berukuran sekitar 30x20x20 bisa digunakan untuk memeliharan ikan ini. Jika dipelihara secara berkelompok, maka otomatis diperlukan wadah yang lebih besar. Mereka mampu hidup di air tawar, asal habitatnya tidak rusak atau sebagian dari ikan lainnya terserang penyakit. Sekali terserang, biasanya memicu ikan lainnya untuk sakit, dan akhirnya mati.
Morfologi Ikan
Ikan goby memiliki tubuh memanjang dan terdapat warna kuning dan hitam seperti loreng. Mereka perenang yang kalem dan lebih suka berenang di dasar akuarium.
Habitat Ideal
Sering disebut ikan tawon, ikan Bumblebee Goby mearasal dari Vietnam, Thailand dan bisa ditemukan di bagian barat wilayah Indonesia. Ikan hidup secara alami hidup di daerah ekosistem muara sungai atau estuaria. Mereka umumnya memiliki ukuran tubuh kira-kira 4-5 cm.
Melihat asalnya yang berasal dari daerah payau, sangat masuk akal jika ikan ini tidak mampu hidup lama di air tawar. Meskipun demikian, terkadang ikan ini bisa ditemukan di perairan air tawar. Maka, jikan ingin memelihara ikan tawon ini di dalam akuarium, sebaiknya akuarium ditambahkan air payau kira-kira seperempat dari total volume akuarium. Agar nampak seperti habitat alaminya, akuarium perlu ditambah dengan pipa, kayu, tabung plastik,bebatuan atau pot bungan kecil, sehingga bisa digunakan untuk bersembunyi para ikan karena mereka sangat teritorial. Kalau bisa, gunakan pasir sebagai substrat, dan usahakan agar air dalam akuarium tidak banyak bergerak karena kebiasaan ikan tawon ini hidup di air tenang. Ikan ini bertahan hidup pada suhu 24-30 derajad Celcius dengan tingkat keasaman 7.5-8.5.
Tips Perawatan
Tipenya yang tenang dan pendamai membuat ikan Bumblebee Goby makin digemari karena bisa dipelihara dalam jumlah banyak. Karena itulah, meskipun sifatnya yang teritorial, ikan ini akan semakin baik jika dipelihara secara berkelompok atau bisa dicampur dengan ikan lain asal dengan ukuran yang sama dan tipenya sama-sama pendamai, misalnya glassfish, halfbeaks, ataupun molly. Jika memang dipelihara secara berkelompok, jumlah ikan yang ideal dipelihara dalam satu akuarium adalah enam ekor. Menempatkan ikan ini dengan jenis ikan lain yang memiliki ukuran lebih besar dan berperangai agresif dalam satu akuarium hanya akan membahayakan keselamatan ikan goby.
Ikan ini termasuk dalam genus Brachygobius yang memiliki sembilan spesies. Dari sembilan spesies ini, ikan goby inilah yang paling populer dan paling banyak diimpor dari negara lain. Melihat potensi pasar ini, orang-orang yang tertarik dengan budidaya ikan hias akan melirik untuk membudidayakan Bumblebee Goby.
Comments
Post a Comment